Selamat Datang di Blog BUDAYA BALI

Bali, Pulau Dewata yang sangat kental dengan adat dan budaya,
Melalui blog ini kami akan berusaha membantu anda untuk memberi gambaran ringkas tentang Bali dan budayanya, bagi anda yang masih belum pernah ke Bali.

Mudah mudahan dengan blog ini, bisa membantu anda untuk sedikit memberikan gambaran bagaimanakah Bali dan apa saja yang dimiliki oleh Bali, sehingga bisa menjadi tujuan wisata favorit di Manca Negara.


BALINESE LADY

BALINESE LADY

Kamis, 06 Agustus 2009

FESTIVAL SENI TERBAIK DI NIKKO BALI

Hotel Nikko Bali - Nusa Dua menjadi pilihan untuk tempat penyelengaraan Perayaan Kebudayaan Bali yang terbaik dan terunik yang diselenggarakan bulan Agustus 2009

Berikut adalah susunan acaranya :
  • Tanggal 3 Agustus 2009, Tarian Kodok. Ditarikan oleh beberapa anak anak dengan berpakaian yang menyerupai kodok, dan dengan seni yang dimiliki, menari dan menggambarkan bagaimana kodok itu sendiri.
  • Tanggal 5 Agustus 2009, Kisah Legenda kehidupan Masyarakat Bali, dibawakan oleh 5 orang penari.
  • Tanggal 7, 14, 21, 28, Kecak Dance, dramatari yang diambil dari epos Ramayana, dengan melibatkan banyak penari laki laki di dalamnya, dengan menggunakan suara dari mulut masing sehingga membentuk suatu irama yang indah
  • Tanggal 12 Agustus 2009, Gong Kebyar Wanita, music tradiotional Bali yang lazim di sebut Gong, dulunya hanya dimainkan oleh para pria, dan saat ini Wanita juga sudah bisa menunjukkan keahliannya memainkannya.
  • Tanggal 17 Agustus 2009, Tarian dan Music dari semua penjuru Nusantara untuk menghormati dan memperingati hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 54.
  • Tanggal 19 Agustus 2009, "Gending Rare" ( group penyanyi anak2 ) menampilkan salah satu dari pemenang menyanyi kategori anak anak pada pelaksanaan Pesta Kesenian Bali tahun ini
  • Tanggal 26 Agustus 2009, Kecak 2000 Plus, pementasan tarian kecak yang spektakular dengan melibatkan kurang lebih 2000 penari
Semoga dalam pertunjukkan ini Bali semakin dikenal oleh Nusantara dan Manca Negara, dan tetap menjadi daerah favorite yang selalu dirindukan untuk dikunjungi.

Tidak ada komentar: